Golkar Sebut Airlangga Masuk Tim Transisi Prabowo-Gibran

Sekretaris Jenderal Partai Golkar Lodewijk F Paulus mengatakan Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto turut tergabung dalam Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

“Ya, nanti itu ya pasti Pak Airlangga ada di situ, karena waktu pembentukan itu kan ada dewan pakar dulu awal-awal,” kata Lodewijk di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (1/6).

Lodewijk tak menjelaskan secara rinci peran yang diambil oleh Airlangga dalam Tim Transisi Prabowo-Gibran.

Menurutnya, Airlangga akan menjadi sosok yang diajak berdiskusi terkait kebijakan yang bersifat makro. Terlebih, Airlangga saat ini menjabat sebagai Menko Bidang Perekonomian.

“Hal-hal yang lebih mungkin sifatnya makro nah baru nanti berbicara dengan Airlangga sebagai menko,” ujarnya.

Sebelumnya, Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran telah menemui Menteri Keuangan Sri Mulyani pada Jumat (31/5) kemarin.

Sri Mulyani mengatakan pertemuan itu membahas anggaran, termasuk RAPBN 2025. Ia menyebut pembahasan itu penting karena berkaitan dengan program-program Prabowo-Gibran yang nantinya akan dijalankan.

“Jadi di dalam proses penyusunan RAPBN 2025 tentu diperlukan suatu komunikasi koordinasi dan sinkronisasi agar di dalam APBN 2025 bisa menampung berbagai aspirasi program-program baru,” kata Sri dalam konferensi pers.

Sumber : cnnindonesia.com