Rangkul Generasi Muda, Ketum Bahlil Resmikan Lapangan Padel di DPP Partai Golkar

Ketua Umum DPP Partai Golkar, Bahlil Lahadalia meresmikan lapangan padel di halaman Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Minggu (9/11/25). Meski berada di lingkungan kantor DPP Partai Golkar, fasilitas arena lapangan Padel dan Pickleball yang diinisiasi oleh mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotejo ini juga disewakan untuk masyarakat umum.

Ketum Bahlil mengatakan bahwa arena yang diberi nama Yellow Racquet Club dibuat sebagai upaya Golkar merangkul generasi muda yang saat ini banyak menggemari olahraga padel.

“Apa yang dilakukan oleh teman-teman pengurus DPP di bawah Pak Dito ini adalah sebagai langkah inovatif untuk menyiapkan fasilitas olahraga khusus padel bagi generasi

Ia juga menjelaskan bahwa Partai Golkar perlu merangkul generasi muda untuk bisa berkontribusi untuk bangsa dan negara. Terlebih, Indonesia mendapatan bonus demografi yang luar biasa. “Nanti jumlah penduduk usia 17-50 tahun itu sekitar 73 persen, maka pendekatan yang harus dilakukan itu di luar kelaziman,” ujar Ketum Bahlil.

“Pak Dito (Ariotedjo) tadi laporkan dibuka untuk umum Dengan harga diskon. Dengan syaratnya satu masuk Golkar,” kelakar Bahlil. Adapun Yellow Racquet Club terdiri dari dua lapangan padel berwarna dasar kuning. Di bagian tengah terdapat pendopo yang difungsikan sebagai ruang tunggu pemain.

Selain itu, di area luar juga tersedia arena olahraga pickleball yang dilengkapi net. Usai meresmikan area tersebut, Bahlil menyempatkan diri bermain padel. Dia dibimbing langsung oleh Dito Ariotedjo dan kader Golkar Galih Kartasasmita yang juga Ketua Umum Perkumpulan Besar Padel Indonesia (PBPI).

Selain Ketum Bahlil, sejumlah tokoh Partai Golkar turut hadir dalam peresmian tersebut. Diantaranya, Sekretaris Jenderal Partai Golkar M Sarmuji, Bendahara Umum Partai Golkar Sari Yuliati. Tokoh senior partai seperti Aburizal Bakrie dan Setya Novanto juga hadir dalam peresmian tersebut.

Sumber: kabargolkar.com