Golkar Sumatera Utara Raih 63 Persen Kemenangan di Pilkada 2024, Lampaui Target Nasional

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Sumatera Utara (Sumut) mencatat prestasi gemilang dalam Pilkada serentak 2024. Partai berlambang pohon beringin ini berhasil memenangkan 63% dari total pemilihan yang diikuti, melebihi target awal sebesar 60%.

“Kami mengusung 19 calon di tingkat kabupaten/kota. Hasilnya, 10 menang sebagai kepala daerah, dan 9 sebagai wakil,” ungkap Ketua DPD I Golkar Sumut, Musa Rajekshah, yang akrab disapa Ijeck, dalam konferensi pers di Medan, Sabtu (7/12/2024).

Menurut Ijeck, keberhasilan ini tak hanya memenuhi ekspektasi DPD Golkar Sumut, tetapi juga melampaui target nasional yang ditetapkan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar. “Saat ini, kami mendapatkan 63 persen suara, yang melebihi target DPP kami,” tegasnya.

Namun, ia juga mengakui bahwa perjalanan menuju kemenangan tidak sepenuhnya mulus. Di balik kemenangan ini, Ijeck menekankan bahwa tantangan ke depan semakin besar. ujar mantan Wakil Gubernur Sumut tersebut.

Ia mengajak seluruh elemen partai untuk terus bekerja bersama demi kepentingan masyarakat. Dengan hasil positif ini, Partai Golkar Sumut membuktikan bahwa strategi politik yang terarah dan kolaborasi yang kuat mampu menghasilkan capaian yang signifikan.

Keberhasilan ini diharapkan menjadi motivasi untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat, baik di tingkat daerah maupun nasional. Melalui langkah-langkah strategis, Golkar Sumut optimistis mampu menjaga momentum ini untuk Pemilu selanjutnya , sekaligus memperkuat posisinya sebagai salah satu partai politik terkuat di Indonesia.

Sumber: kabargolkar.com